Pembelajaran 5 Tema 6 Subtema 1 Lingkungan Sehat Masyarakat Sehat

Pembelajaran 5 Tema 6 Subtema 1 Lingkungan Sehat Masyarakat Sehat

Tahukah kamu bahwa daun dan bunga kering masih dapat dimanfaatkan? Daun dan bunga kering dapat dimanfaatkan untuk membuat potpouri. Potpourri adalah sebuah tempat yang berisi bunga, buah dan rempah kering yang sudah diberikan wewangian natural untuk menyegarkan ruangan. Cara membuatnya pun sangat mudah karena tidak membutuhkan keterampilan khusus. Pernahkah kamu membuat kreasi dari daun dan bunga kering? Apa kaitan dan manfaat dari kreasimu tersebut terhadap lingkungan sehat?

Ayo Amati
Amati bagan yang berisikan rencanamu tentang pembuatan potpourri yang telah dirancang sebelumnya. Siapkan bahan-bahan alam yang sudah dikeringkan untuk ditata menjadi potpourri.
  1. Bahan-Bahan :Bunga-bunga beraroma dan/atau kelopaknya, Kayu, akar, atau kulit kayu beraroma, Rempah-rempah, Minyak esensial atau aroma.
  2. Langkah-Langkah :Keringkan bunga, buah, dan rempah di tempat yang tidak terkena matahari langsung. Simpan bunga, buah, dan rempah yang telah dikeringkan ke dalam kantung bersih. Pilih bunga, buah, dan rempah yang telah dikeringkan untuk ditempatkan di wadah (mangkuk) cantik. Tambahkan minyak aroma terapi beberapa tetes. Tempatkan potpourri di ruang yang kamu inginkan (ruang tamu, kamar tidur, kamar mandi)
Ayo Berkreasi
Sekarang kamu dapat mempraktikkan pembuatan potpourri sesuai dengan rencana yang kamu inginkan. Datalah bahan yang kamu gunakan untuk pembuatan potpourri tersebut berdasarkan banyaknya dan tulis pada tabel
No.BahanTurusJumlah
1.Bunga MawarIIII IIII II12
2.Bunga MelatiIIII IIII9
3.Kulit JerukIIII II7
4.CengkehIIII IIII IIII IIII II22
5.Bunga KenangaIIII IIII IIII15
Buat grafik berdasarkan tabel.

Tulis kesimpulan berdasarkan tabel.
Berdasarkan tabel bahan yang paling banyak digunakan adalah cengkeh dan bahan yang paling sedikit digunakan adalah kulit jeruk. Jumlah seluruh bahan aadalah 65.

Tulis manfaat potpourri.
  1. Manfaatnya untuk lingkungan sosial adalah ruangan yang lebih harum akan membuat suasana di ruangan menjadi lebih nyaman dan menunjang interaksi sosial baik bersama teman ataupun keluarga.
  2. Manfaat Potpourri di lingkungan budaya diantaranya adalah berkembangnya budaya hidup sehat yang berkembang di masyarakat. 
  3. Potpouri dapat dijadikan aroma terapi. Selain itu bunga kering yang sudah tidak digunakan juga dapat diolah diolah menjadi kerajinan tangan oleh seniman - seniman Indonesia.
  4. Manfaat bidang ekonomi dari potpouri adalah menghemat biaya yang digunakan untuk biaya pengharum ruangan. Selain itu pembuatan potpourri juga dapat dikembangkan sebagai kegiatan yang dapat menghasilkan keuntungan.
Presentasikan karya potpourri, tabel dan grafik, serta tulisanmu mengenai manfaat potpourri di depan kelas. Setelah selesai membuat potpourri, seorang siswa melakukan pendataan mengenai bahan-bahan yang paling banyak terdapat dalam potpourri yang dibuat teman satu kelas.
Nama:Kuesioner
Bahan apa yang paling banyak ada dalam potpourri kamu? Beri tanda √ pada kotak berikut
□Sereh□Bunga Mawar□Daun kering□Melati
Dari kuesioner yang diajukan didapatkan data sebagai berikut
BahanLaki-lakiPerempuan
Bunga Pinus93
Mawar25
Daun kering63
Melati75
Berdasarkan data di atas jawablah pertanyaan berikut!
a. Buat grafik yang sesuai dengan data tersebut!

b. Apa kesimpulanmu tentang data tersebut?
Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan yang paling banyak digunakan dalam pembuatan potpouri siwa laki-laki adalah bunga pinus, sedangkan siswa perempuan adalah mawar dan melati.

Tukarkan hasilmu dengan teman di sebelahmu dan bandingkan hasilnya! Sekarang saatnya kamu melakukan pendataan tentang bahan-bahan yang terdapat pada potpourri yang dibuat oleh teman sekelasmu. Buatlah kuesioner, masukkan data ke dalam tabel dan sajikan dalam bentuk grafik. Tulis kesimpulanmu!
Nama:Kuesioner
Bahan apa yang paling banyak ada dalam potpourri kamu? Beri tanda √ pada kotak berikut
□ Buah Pala□Bunga Kenanga□Kulit Kayu□Melati
Dari kuesioner yang diajukan didapatkan data sebagai berikut
BahanLaki-lakiPerempuan
Buah Pala76
Kenanga35
Kulit Kayu22
Melati57
Berdasarkan data di atas adalah :
a. Buat grafik yang sesuai dengan data tersebut!

b. Apa kesimpulanmu tentang data tersebut?
Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan yang paling banyak digunakan dalam pembuatan potpouri siwa laki-laki adalah buah pala, sedangkan siswa perempuan adalah melati.

Silahkan Tulis Komentar Anda